Punya rumah mungil tidak berarti kreativitas kita menjadi ikut mungil. Justru sebaliknya, kita bisa saja tertantang untuk mencari cara dan membenahi agar rumah mungil menjadi lebih nyaman.
Meskipun menata rumah kecil itu susah-susah gampang karena pilihan furniture pastinya lebih terbatas dibanding dengan ukuran rumah yang luas. Namun, jika kita mau sedikit saja bermain dengan kreativitas, maka bukan hal yang tidak mungkin kalau rumah kita tetap bisa tampil cantik dan elegan.
Nah, bagaimana caranya? Yuk simak tips di artikel ini sampai habis!
Sesuaikan ukuran perabot
Karena ruangan yang kecil, maka perabot juga perlu berukuran kecil. Bukan hanya agar muat di dalam ruang, namun secara estetika dan kenyamanan juga juga lebih baik.
Ukuran perabot yang besar malah akan membuat ruangan terasa makin kecil dan sempit. Bisa-bisa, bergerak pun jadi susah.
Gunakan perabot multifungsi
Perabot multifungsi akan menghemat ruang. Contoh furniture multifungsi adalah sofa bed yang bisa menjadi tempat duduk yang nyaman di siang hari dan menjadi tempat tidur di malam hari, atau bisa juga dijadikan tempat tidur tamu.
Selain itu, juga ada meja makan yang bisa diatur ukuran panjangnya, sehingga bisa diperkecil jika tidak ada tamu. Atau meja lipat yang bisa dilipat ke dinding saat tidak dipakai.
Pertimbangkan ruangan yang multifungsi
Dalam rumah, biasanya ada ruang tamu, ruang keluarga, ruang dapur, ruang makan, kamar mandi dan kamar tidur. Namun karena luas rumah yang kecil, beberapa ruang bisa diubah jadi multifungsi.
Contohnya, ruang tamu dan ruang keluarga bisa digabung. Atau ruang makan dan dapur digabung. Selain dapat memenuhi kebutuhan hunian, penggabungan ini juga membuat batas ruang tidak banyak dan terkesan lebih lega. Tamu tidak datang setiap hari sehingga sebenarnya tidak perlu ruang khusus. Waktu makan juga tidaklah lama sehingga bisa digabung dengan dapur. Penyajian masakan ke meja makan juga jadi lebih praktis.
Pertimbangkan memasang cermin
Adanya cermin, bisa mengaburkan batas ruang sehingga membuat ilusi seakan ruangan lebih luas dari ukuran sebenarnya. Anda bisa menggunakan satu cermin berukuran besar, bisa saja menutupi satu sisi dinding, atau memasang beberapa cermin dengan ukuran berbeda.
Selain bisa membuat ruangan terkesan lebih besar, cermin juga dapat memantulkan cahaya alami sehingga ruangan terkesan lebih terang.
Manfaatkan pencahayaan yang baik
Bayangkan jika sebuah ruangan yang kurang cahaya dibanding yang terang. Ruang dengan pencahayaan sedikit akan membuatnya terkesan sempit, sedangkan ruang yang terang akan terasa lebih lega.
Selain menggunakan pencahayaan alami dari jendela, Anda juga dapat memanfaatkan pencahayaan buatan atau lampu. Ruangan akan terasa lebih hangat dan tentunya juga akan lebih baik bagi kesehatan mata.
Rak penyimpanan melayang
Tidak semua barang membutuhkan lemari. Beberapa diantaranya, terutama yang sering dipakai, bisa dipindahkan ke luar lemari. Sebut saja buku-buku dan perlengkapan gadget. Anda bisa memasang rak melayang atau floating selves untuk barang-barang tersebut.
Rak melayang yang melekat ke dinding akan menghemat ruang dan tetap bisa berfungsi dengan baik. Hanya saja, biasanya tidak bisa digunakan untuk meletakkan barang yang terlalu berat.
Pertimbangkan penataan taman
Meskipun ukuran rumahnya mungil, tapi bisa saja ada taman kecil di depan atau belakang rumah. Untuk menatanya, Anda perlu memperhatikan ukuran rumput dan tanaman.
Selain itu, ukuran keramik atau marmer lantai luar serta pijakan pada taman juga perlu yang berukuran kecil. Untuk menghemat pengeluaran, Anda bisa memakai material yang terbuat dari beton berserat chrysotile agar tidak mudah retak dan pecah.
Jadi bagaimana? Sudah yakin rumah mungil tidak dapat ditata menjadi nyaman? Cobain dulu tips di atas. Silakan komentar kalau punya pertanyaan.